Kategori

Sunday, March 18, 2012

Laporan Praktikum IPA Modul 2 B.2. 1


MAKHLUK HIDUP DAN LINGKUNGANNYA


B.    KEGIATAN PRAKTIKUM 2 : PENCEMARAN LINKUNGAN

Pengaruh deterjen terhadap pertumbuhan akar bawang merah (Aillium cepa)
 
1.      Percobaan 1 :

a.      Tujuan
Mengamati pengaruh deterjen terhadap pertumbuhan akar bawang merah.
b.      Alat dan bahan
1.      Neraca analitik 1 buah
2.      Tabung reaksi 14 buah
3.      Rak tabung reaksi 1 buah
4.      Gelas kimia 1000 mL 7 buah
5.      Pengaduk 7 buah
6.      Mistar dengan skala mm 1 buah
7.      Kertas untuk label
8.      Air/ledeng/air PDAM
9.      Bawang merah 14 siung
10.  Deterjen serbuk 1 gram.
c.       Cara kerja
1.      Sediakan larutan deterjen bubuk 100%, pengenceran 50%, pengenceran 25%, pengenceran 12,5%, pengenceran 6,25%, pengenceran 3,1%,serta kontrol berupa air ledeng. Lalu simpan larutan yang telah di beri label.
Label 1 : 100%
Label 2 : 50%
Label 3 : 25%
Label 4 : 12,5%
Label 5 : 6,25%
Label 6  : 3,10%
Label kontrol ; air ledeng/PDAM
2.      Cara menyediakan larutan
1)          Larutkan 1 gr deterjen bubuk dalam air ledeng/PDAM hingga 1000 mL. Beri label 100%
2)          Ambil 500 mL larutan deterjen 100%, tambahkan air ledeng hingga 1000 mL. Beri label 50%
3)          Ambil 500 mL larutn deterjen 50%, tambahkan air ledeng 1000 mL. Beri label 25%
4)          Ambil 500 mL larutan deterjen 25%, tambahkan air ledeng higga 1000 mL. Beri label 12,50%
5)          Ambi 500 mL larutan deterjen 12,5%, tambahkan air ledeng hingga 1000 mL. beri label 6,25%
6)          Ambil 500mL  larutan deterjen 6,25%, tambahkan air ledeng hingga 1000 mL, beri tabel 3,10%
3.      Sediakan bawang merah berukuran sama memiliki diameter hampir sama dengan diameter lubang tabung reaksi berjumlah 14 buah.Kupas kulit epidermis untuk menghindari bahan kimia tersisa.Kupas bagian akar primordial berwarna kecoklatan dari bawang merah tersebut. Hati-hati lingkaran primordial tetap tersisa
4.      Isikan larutan deterjen yang sudah di sediakan ke dalam tabung reaksi hingga penuh. Tiap konsetrasi larutan yang sama diisikan kedalam 2 tabung reaksi.
5.      Letakkan bawang merah dengan posisi calon akar primordial letakkan di bawah hingga menyentuh larutan deterjen.
6.      Letakkan pula bawang merah dengan posisi yang sama dengan bawang merah lain di atas tabung kotrol
7.      Amati pertumbuhan akarnya setiap 24 jam, bila larutannya tampak berkurang tambah hingga penuh
8.      Setelah 72 jam, angkatbawang merahlalu hitung oanjang akarnya. Rata-ratakan panjang akar yang diperoleh untuk setiap perlakuan bila ada panjang akar yang mencolok tidak anya diabaikan. Teruskan hasil pengamatan.
9.      Hitung hambatan pertumbuhannya untuk setiap konsentrasi larutan.
10.  Buat grafik IG 50/hambatan pertumbuhannya hasil pengamatan.

d.      Hasil Pengamatan

Tabel 2.9.
Pengaruh deterjen terhadap pertumbuhan akar bawang merah

No.
Konsentrasi
Rata-rata panjang akar
IG (%)
1
Kontrol
4
0
2
3,1 %
3
25
3
6,25 %
2
50
4
12,5 %
1
75
5
25 %
0
100
6
50 %
0
100
7
100 %
0
100
                  
Rumus :

IG = Rata-rata akar kontrol – Rata-rata akar konsentrasi  X 100 %
                       Rata-rata akar control








Hambatan
Pertumbuhan
( % )




Konsentrasi

Grafik hambatan pertumbuhan akar bawang merah


e.       Pembahasan
Untuk meningkatkan kualitas hidupnya manusia berusaha memanfaatkan kekayaan alam. Melalui pikiran dan akal manusia menciptakan alat dan bahan yang digunakan untuk membantu meningkatkan kualitas hidup manusia. Namun dalam kenyataannya kualitas hidup yang hendak dicapai, karena ada dampak negative yang dihasilkan dari usaha manusia itu sendiri. Dampak negative tersebut dapat disebut dengan pencemaran.
Dewvinisi pencemaran yaitu sebagai masuknya bahan atau energi ke dalam lingkungan yang menyebabkan timbulnya perubahan yang tidak diharapkan baik yang bersifat fisik, kimiawi maupun biologi, sehingga menganggu kesehatan, eksistensi manusia dan aktivitas manusia serta organisme lainnya.

f.       Kesimpulan
Dari percobaan yang telah dilakukan dapat disimpilkan bahwa hasil usaha manusia dengan contoh deterjen mempunyai dampak negative terhadap organisme/makhluk hidup lain yaitu ditandai dengan terhambatnya pertumbuhan atau jika semakin parah akan berakibat tidak hidupnya makhluk hidup tersebut.

g.      Jawaban Pertanyaan
Konsentrasi larutan deterjen minimum yang dihentikan proses pertumbuhan akar bawang merah adalah 50 %.

10 comments: